VISI
“Unggul dalam IMTAQ, IPTEK, berwawasan lingkungan, dan berpijak pada budaya bangsa, serta berdaya saing tinggi”
Unggul dalam Bidang IMTAQ
- Bersungguh-sungguh dalam menjalankan ajaran agamanya
- Berbakti kepada orang tua
- Menghormati guru dan sesama
- Ikhlas dan rajin beramal
- Amanah dan dapat dipercaya
- Bebas dari penyakit hati (riya’/pamer, takabbur/sombong, iri dengki, dan menggunjing sesama)
- Jujur dalam meraih prestasi
Unggul dalam Bidang IPTEK:
- Ujian Nasional dan Ujian Sekolah lulus 100% dengan nilai rata-rata ≥ 8,00
- Persaingan dalam melanjutkan ke perguruan tinggi ternama di dalam maupun luar negeri (80% diterima di perguruan tinggi ternama)
- Ujian Sertifikasi Internasional ICAS dengan nilai rata-rata B
- Lomba-lomba tingkat daerah, regional, nasional, maupun internasional (Karya Ilmiah Remaja (KIR) dan Penelitian Ilmiah Remaja (PIR), Olimpiade Sain dan Olah Raga, Kesenian, Kreativitas, dan Karya Sastra) dengan memperoleh prestasi/kejuaraan
Berwawasan lingkungan
- Peduli lingkungan sosial
- Peduli lingkungan alam sekitar
- Peduli lingkungan kultural
- Pola hidup sehat
Berpijak pada Budaya Bangsa
- Lemah lembut dalam tutur kata
- Sapa, senyum, dan santun
- Suka bermusyawarah
- Kekeluargaan, gotong royong, dan toleran
- Nasionalisme dan patriotisme
Berdaya Saing Tinggi
- Tangguh, Tanggap, Cerdas, dan Cerdik
- Menjalin kemitraan dengan pihak lain yang relevan
- Penguasaan bahasa asing (Bahasa Inggris) aktif
- Terampil memanfaatkan TIK
- Disiplin, Demokratis, Transparan, dan Tanggung Jawab
- Entrepreneurship (kewirausahaan)
- Berpikir Positif, Kritis, Analitis, dan Visioner
- Kreatif, Produktif, dan Inovatif
- Efektif dan efisien
MISI
- Meningkatkan penghayatan dan pengamalan terhadap ajaran agama sebagai landasan kearifan dalam bertindak.
- Melaksanakan pembelajaran dengan memanfaatkan multi-resources, berbasis pada teknologi informasi dan komunikasi (TIK).
- Meningkatkan prestasi akademik melalui proses Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan (PAIKEM).
- Menumbuhkan sikap peduli terhadap lingkungan melalui pembelajaran berkelanjutan.
- Menumbuhkembangkan nilai-nilai budaya bangsa dan kearifan lokal.
- Meningkatkan jiwa kompetitif dalam berbagai bidang.